Sunday, November 27, 2016

Cara root Galaxy S4 Mini I9190 I9195

Cara root Galaxy S4 Mini I9190 I9195


Kali ini saya akan berbagi tips cara root Galaxy S4 Mini GT-I9190 dan GT-I9195 untuk Jelly Bean dan KitKat.

Karena ini berkaitan dengan sistem jadi lakukan dengan resiko ditanggung sendiri, lakukan sesuai langkah-langkah :


Cara root untuk Galaxy S4 mini Jelly bean :

1. Matikan fitur keamanan KNOX.

2. Unduh bahan
  • Paket root Galaxy S4 Mini 3G – GT-I9190 
  • Paket root Galaxy S4 Mini LTE – GT-I9195
  • Samsung Device Drivers
  • Odin v3.09
     
3. Instal ClockWorkMod (CWM)
  • Ektrak paket root, hasilnya akan ada 2 berkas yaitu  recovery dan rootkit.
  • Instal Samsung USB driver dan Odin.
  • Buka Odin, jangan hubungkan perangkat ke PC dulu.
  • Matikan S4 mini, masuk mode download, caranya tekan dan tahan tombol power+Home+Volume bawah sampai muncul peringatan/segitiga kuning. Tekan volume atas untuk melanjutkan.

  • Hubungkan perangkat ke PC dengan kabel USB, lalu perangkat akan terdeteksi di Odin, ID:COM akan berwarna biru atau kuning dan pada kotak Message muncul Added!.

  • F. Reset Time jangan dicentang.
  • Tekan AP ( PDA untuk versi odin yang lama ). Lalu arahkan ke berkas recovery-clockwork-6.0.4.6-serrano3gxx.tar.md5.
  • Tekan Start pada Odin untuk mulai menginstal CWM.
4. Proses root.

Setelah berhasil instal CWM, sekarang ke proses root.
  • Pindahkan GT-I919x-RootKit-v2.zip ke SDcard
  • Matikan S4 mini
  • Masuk mode Recovery, tekan dan tahan tombol power+Home+Volume atas.
  • Lalu install zip > choose zip from sdcard > pilih GT-I919x-RootKit-v2.zip
  • Pada layar selanjutnya pilih Yes.
  • Tunggu proses root selesai. Kalau sudah selesai kembali ke menu utama pilih reboot system now.
  • S4 mini sudah diroot. Untuk memastikan root berhasil atau tidak instal root checker di  PlayStore.

5. Kendala setelah root.
JIka anda tidak mematikan Knox di langkah pertama akan selalu muncul peringatan keamanan, karena root itu sama saja menghack perangkat kita sendiri. Pada Galaxy S4 mini ini dibekali alat keamanan KNOX.
    Instal root explorer atau root browser lalu hapus pada /system/app
  • KNOXAgent.apk
  • KNOXStore.apk
  • ContainerAgent.apk


Cara root Galaxy S4 mini 4.4.2 KitKat :

Bahan-bahan :
1. Samsung USB Driver.
2. Odin v3.09
3. Paket root GT-I9190 | GT-I9195, pilih sesuai tipe perangkat.

Langkah-langkah :

  • Instal Samsung USB Driver di PC.
  • Ekstrak paket root menjadi tar.md5.
  • Matikan S4 mini, masuk mode download, caranya tekan dan tahan tombol power+Home+Volume bawah sampai muncul peringatan/segitiga kuning. Tekan volume atas untuk melanjutkan.
  • Ektrak Odin.zip lalu jalankan Odin.exe.
  • Hubungkan perangkat ke PC dengan kabel USB, lalu Odinakan mendeteksi perangkat, kotak ID:COM akan berwarna biru atau kuning dan pada kotak message muncul Added!.


  • Pastikan Auto Reboot dan F. Reset Time tercentang.
  • Tekan AP . Lalu arahkan ke berkas CF-Auto-Root.tar.md5 yang sudah disiapkan tadi.
  • Tekan Start pada Odin untuk mulai proses root.
  • Tunggu proses selesai, setelah selesai akan muncul, perangkat kan reboot dan sudah bisa dicabut dari PC.
  • Silahkan cek apakah ada aplikasi baru SuperSU, jika ada root berhasil.


Available link for download