Monday, October 24, 2016
Cara Setting GPRS Indosat Manual di HP Android Terbaru September 2016
Cara Setting GPRS Indosat Manual di HP Android Terbaru September 2016
Sabtu, 17 September 2016 - www.indoblog.me Berikut adalah Tips sederhana dari Kami tentang Cara Setting GPRS Indosat Manual di HP Android Terbaru September 2016 dan sebenarnya tutorial ini sudah sangat lama sekali pernah dibahas, mungkin bagi sebagian orang yang sudah biasa mengotak-atik perangkat hp android untuk cara cara setting gprs itu bisa dibilang hal yang sangat cukup mudah tetapi hanya saja mungkin jika anda baru belajar mengkases internet mungkin pernah mengalami kendala atau bisa dibilang bagusnya solusi kenapa GPRS Saya tidak aktif? atau bisa dikatakan kenapa kartu indosat saya tidak bisa digunakan untuk akses internet?
Tutorial ini bukanlah hanya sekedar untuk cara melakukan setting gprs di kartu indosat saja tetapi beberapa kendala ini bisa saja terjadi pada kartu XL, Axis, Tri, Telkomsel anda dan di tutorial ini admin tidak berbicara masalah cara setting secara otomatis dan manual saja tetapi akan beri gambaran mungkin ada hal-hal yang perlu anda tanyakan dengan masalah-masalah ini.
Ada beberapa pertanyaan yang mungkin anda tanyakan diantaranya.
1. Bagaimana cara setting gprs data indosat secara otomatis (OTA) dan manual?
2. Kenapa kartu saya sudah didaftarkan paket internet tetapi tidak bisa digunakan?
3. Kenapa kartu saya tidak bisa digunakan internet sedangkan ketika dicoba digunakan SMS dan Nelpon lancar-lanacr saja?
4. Kenapa kartu saya Tidak bisa digunakan akses internet di Hp Saya sedangkan di hp teman saya bisa digunakan?
Mungkin beberapa pola pertanyaan diatas hanya dari beberapa kasus yang mungkin terjadi dan jika anda memiliki masalah dan problema tentang hal ini silahkan bisa ditanyakan via kolom komentar saja.
Lihat Juga: Bug Internet Gratis Tri dan Axis Terbaru 2016
Untuk point nomer 1 diatas jawabannya bisa anda simak dibawah saja, dan untuk point 2 diatas dan bila anda sudah mendaftarkan paket data internet tetapi tetapi tidak bisa digunakan untuk dial berarti GPRS anda non aktif atau system sedang sibuk, dan untuk point 3 diatas kemungkinan besar sama dengan point 2 akan tetapi disini bisa saja simcard anda sedang mengalami gangguan dan problema, dan yang nomer 4 diatas berarti hp anda yang mengalami masalah dll.
Ok dan berikut adalah tips sederhana cara melakukan konfigurasi setting gprs hp android baik secara OTA maupun Manual dan silahkan disimak:
1. Untuk set GPRS otomatis Indosat september 2016 Pada tahap pertama kita akan mengaktifkan atau melakukan setting gprs secara otomatis via sms agar tidak terlalu ribet saja setting-settingnya dan caranya sangat mudah sekali yaitu silahkan ketik SMS dengan format GPRS <spasi> NAMA HP <seri hp> contoh : gprs advan i5c lalu kirim ke 3000 (Gratis) maka secara otomatis gprs anda akan aktif kembali.
2. Yang kedua untuk melakukan setting gprs di hp android anda yaitu bisa dilakukan secara manual silahkan masuk ke PENGATURAN > Settingan Jaringan Selular > Nama Titik Akses > APN Baru kemudian silahkan pada:
Nama isi: indosatgprs
APN: indosatgprs
Proxy: Kosongkan
Port: Kosongkan
Nama Pengguna: kosongkan
Sandi: Kosongkan
Server: kosongkan
3. Yang ketiga kemudian gulir sedikit kebawah lalu samakan saja pengaturannya seperti dibawah ini:
MMSC: kosongkan
Proxy MMS: kosongkan
Port MMS: kosongkan
MCC: 510
MNC: 01
Jenis Autentikasi: PAP
Jenis APN: default
4. Kemudian yang terakhir gulir sedikit lagi kebawah lalu sisanya samakan juga dengan dibawah ini:
Protokol APN: IPv4
Protokol Roaming APN: IPv4
Operator: Kosongkan
Jenis MVNO: Koosngkan
Nilai MVNO: Koosngkan
Ok dan yang dimana settingan diatas adalah settingan standar saja untuk provider indosat yang dimana percobaan ini menggunakan android lolipop mungkin akan sama dengan punya anda juga tetapi yang paling mudah adalah dengan seting OTA (via sms) menurut admin karena tidak ribet.
Mampir Juga di: Setting GPRS Telkomsel Androd Lengkap Dengan Gambar
Ok guys hanya itu dulu info dengan Cara Setting GPRS Indosat Manual di HP Android Terbaru September 2016 walaupun tutorial ini bisa dibilang agak basi tetapi tidak ada salahnya admin coba reshare ulang untuk anda dan selamat mencobanya, Wassalam.
Available link for download